1

Harkitnas ke-117, Polda Sultra Ajak Personel Tingkatkan Semangat Pengabdian

Brigjen Pol Amur Chandra Juli Buana
1

Kendari, Radarsultra.co — Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara (Polda Sultra) menggelar upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-117 di Lapangan Apel Presisi, Selasa (20/5/2025).

Upacara berlangsung khidmat dan diikuti oleh seluruh pejabat utama serta personel Polda Sultra.

Wakapolda Sultra, Brigjen Pol Amur Chandra Juli Buana, S.H., M.H., bertindak sebagai inspektur upacara dan membacakan amanat Menteri Komunikasi dan Digital (Komdigi) Republik Indonesia, Meutia Hafid.

Dalam amanat tersebut, Meutia menegaskan bahwa Harkitnas bukan sekadar peringatan sejarah, melainkan momentum penting untuk meneguhkan kembali semangat kebangsaan di tengah tantangan zaman.

“Hari Kebangkitan Nasional bukan sekadar peringatan sejarah, melainkan momentum untuk meneguhkan kembali semangat kebangsaan,” ujar Brigjen Amur saat membacakan amanat Menteri Komdigi, Selasa, (20/5/2025).

Semangat kebangkitan itu berakar dari pendirian Budi Utomo pada tahun 1908, yang menandai kesadaran kolektif bangsa untuk mandiri dan tidak lagi bergantung pada kekuatan asing.

BACA JUGA :  102 Personil dan 17 PNS Polda Sultra Naik Pangkat

Mengusung tema “Bangkit Bersama Wujudkan Indonesia Kuat,” peringatan Harkitnas tahun ini mengajak seluruh elemen bangsa untuk memperkuat persatuan dan kerja sama dalam menghadapi berbagai tantangan, termasuk disrupsi teknologi, krisis global, dan ancaman terhadap kedaulatan digital.

Indonesia terus memainkan peran strategis di kancah internasional melalui politik luar negeri bebas aktif, sementara pembangunan dalam negeri fokus pada pemerataan dan keadilan sosial.

Dalam 150 hari pertama pemerintahan Presiden Prabowo-Gibran, pemerintah telah menjalankan berbagai langkah konkret seperti Program Makan Bergizi Gratis yang telah menjangkau lebih dari 3,5 juta anak dan layanan kesehatan gratis yang dinikmati lebih dari 777.000 warga melalui pendekatan digital.

Selain itu, pembentukan Danantara Investment Agency bertujuan memperkuat kemandirian ekonomi nasional, disertai pengembangan sumber daya manusia melalui pelatihan vokasi dan penguatan talenta digital.

BACA JUGA :  Stabilkan Harga Beras Medium, Bulog Luncurkan KPSH

Perlindungan anak di ruang digital juga menjadi perhatian dengan diterbitkannya Peraturan Pemerintah tentang Tata Kelola dan Perlindungan Anak di Ruang Digital (PP TUNAS) guna menciptakan ekosistem digital yang aman dan sehat.

Semua langkah tersebut diarahkan untuk mencapai Asta Cita, yaitu delapan misi besar yang menjadi kompas utama menghadirkan perubahan yang berpihak pada rakyat dan menjadikan Indonesia sebagai bangsa yang kuat, adil, dan beradab.

Menutup amanatnya, Brigjen Amur Chandra mengajak seluruh personel kepolisian untuk menjadikan momentum Harkitnas sebagai pelecut semangat dalam pengabdian kepada bangsa dan negara.

“Mari kita jaga semangat kebangkitan nasional dengan meningkatkan profesionalisme, kedisiplinan, dan pelayanan kepada masyarakat. Kita adalah bagian penting dalam mewujudkan Indonesia yang kuat,” ujarnya.**

1