1

Tim Softball Putri Sultra Ukir Sejarah, Rebut Medali Emas di PON XXI

Tim Softball Putri Sultra Ukir Sejarah, Rebut Medali Emas di PON XXI
1
1

Kendari, Radarsultra.co – Tim Softball Putri Sulawesi Tenggara (Sultra) berhasil mengukir sejarah di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Aceh – Sumatera Utara dengan meraih medali emas pertama.

Pada pertandingan final yang berlangsung di lapangan softball Meulaboh, Aceh, Minggu, 8 September 2024, tim asuhan Sandra Gun berhasil mengalahkan juara bertahan Papua dengan skor 4-1.

1

Ketua Pengprov Perserikatan Baseball dan Softball Seluruh Indonesia (Perbasasi) Sultra, Pahri Yamsul, mengungkapkan kebanggaannya atas pencapaian tim.

“Setelah 2016 tim putra mencetak sejarah di Jawa Barat, kali ini tim putri kembali mencatatkan sejarah dengan meraih emas di PON XXI,” ujar Pahri, Minggu, (8/9/2024).

BACA JUGA :  Tim Softball Putri Sultra Siap Berjuang di PON XXI/2024 Aceh

Pahri menambahkan bahwa prestasi ini merupakan hasil kerja keras seluruh tim di tengah berbagai keterbatasan.

“Alhamdulillah meski menggunakan peralatan bekas, kita mampu memberikan yang terbaik buat daerah. Terima kasih juga buat masyarakat Sultra yang telah memberikan doa dan dukungan buat tim Softball Putri Sultra,” imbuhnya.

Persiapan tim Softball Putri Sultra menghadapi PON XXI diakui banyak menemui kendala, termasuk masa pemusatan latihan (TC) yang hanya 20 hari dan keterbatasan peralatan pertandingan.

BACA JUGA :  Orang Tua Yusuf Kardawi: Meski Ikhlas Tapi Kasus Ini Harus Diungkap Secepatnya

KONI Sultra turut mengapresiasi prestasi tim Softball putri yang berhasil mengalahkan juara bertahan Papua.

Raihan medali emas ini melengkapi perolehan dua medali perak dan satu medali perunggu yang sebelumnya disumbangkan oleh atlet dayung Sultra.

Kesuksesan tim Softball putri Sultra membuktikan bahwa dengan kerja keras, dukungan, dan doa dari seluruh insan olahraga Bumi Anoa, prestasi tertinggi dapat diraih meskipun menghadapi berbagai tantangan.*