Wakatobi, Radarsultra.co.Id – Pelaksanaan lelang jabatan eselon II b, setingkat kepala dinas Kabupaten Wakatobi bakal di segerakan bulan ini. Mengingat sifatnya terbuka untuk umum maka calon kepala Dinas diminta mampu berkompetisi dengan baik.
Bupati,H.Arhawi langsung mengamanahkan Sekda yang baru saja dilantik, Ilyas Abibu agar segera melakukan seleksi terbuka usai pelaksanaan kegiatan Musrembang tingkat kecamatan yang diadakan sejak, Kamis-Sabtu(16-18/3) di 3 pulau Wakatobi 2(Kaledupa,Tomia dan Binongko).
Sesuai perubahan moment klatur semula 24 menjadi 30 SKPD dan Badan. Ada 11 SKPD yang masih dijabat pelaksana tugas dengan kewenangan yang terbatas. Sehingga untuk maksimal bekerja sesuai tuntutan aturan maka harus mengikuti seleksi serta memenuhi standar kualifikasi kelayakan.
“Bahkan sangat berbahaya bagi saudara-saudara ketika seleksi yang akan kita lakukan dimasa akan datang saudara-saudara kita yang akan datang dari Kendari dan beberapa Kabupaten lain hadir juga dan kita akan kalah berkompetisi”, Sebutnya.
Sesuai aturan kata dia seleksi tidak lagi sepenuhnya menjadi wewenang Bupati terpilih.Dimana aturan menghendaki mengikuti proses seleksi atau lelang jabatan baik pada jabatan Pratama setingkat sekda maupun jabatan eselon II b setingkat Kepala Dinas
“Kenapa ini penting saya sampaikan karena sekali lagi sudah berbeda era dari dulu dengan sekarang segala sesuatu untuk kita mempromosikan untuk mengisi jabatan disetiap jenjang itu akan kita laksanakan dan dimulai dengan seleksi”, tegasnya.
Oleh karena itu kata mantan Anggota DPRD Kabupaten Wakatobi ini, calon-calon kepala SKPD bersiap-siap baik administrasi sebagai prasyarat maupun kesiapan berkompetisi saat mengikuti seleksi terbuka.
“Saya berharap kepada saudara-saudara saya agar dalam menghadapi seleksi ini mempersiapkan diri agar mudah-mudahan kita masih bersama dalam melaksanakan tanggung jawab sebagai abdi rakyat dikabupaten Wakatobi,” tutupnya. (C)