Kendari, Radarsultra.co.id – Sosok Calon Walikota Kendari Abdul Razak mengaku jabatan yang disandangnya kini tidak dilalui dengan instan. Tapi semua dari bawah, bahkan ia pernah menjadi tukang ojek.
“Saya awali karir dari tukang ojek, setelah itu saya terpilih menjadi anggota DPRD Kota Kendari,” cerita Razak saat kampanye akbar di Lapangan Benu-benua Kota Kendari, Rabu (8/2/2017).
Ia juga mengatakan dengan pengalaman yang ia miliki mulai dari menjadi anggota dewan dan bahkan sampai memimpin DPRD Kota Kendari selama dua periode, menjadikan ia lebih mengerti dan menjadi lebih dekat dengan masyarakat.
“Jadi saya rasa dengan pengalaman saya selama ini nantinya, bisa menghantarkan Kota Kendari menjadi lebih maju dan makmur nantinya,” ujarnya.
Razak juga menghimbau agar masyarakat Kota Kendari bisa mendukung dan memilihnya sebagai pemimpin untuk menjadikan Kota Kendari ini dan lebih mengutamakan kepentingan masyarakat. (C )