1

Pemkot Kendari Sayangkan Adanya Pengrusakan Aset Daerah

1
1

Kendari, Radarsultra.co.id – Sekretaris Kota (Sekot) Kendari, Alamsyah Lotunani menyayangkan adanya pengerusakan yang terjadi di Kantor Kelurahan Puuwatu oleh massa yang melakukan unjuk rasa di Kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Prov.Sultra .

Alamsyah mengatakan, aset daerah adalah tempat para aparatur untuk melayani masyarakat dan pengerusakan yang dilakukan terhadap aset daerah tersebut tentu sangat merugikan semua pihak utamanya pemerintah daerah dan berdampak kepada masyarakat yang ingin mendapatkan pelayanan.

1

“Semua Aset milik pemerintah dibangun dengan menggunakan uang negara yang bertujuan untuk melayani masyarakat, kantor itu kan bukanlah milik pribadi, tapi milik masyarakat jadi sangat disayangkan jika harus dirusak” ujarnya kepada wartawan radarsultra.co.id diruang kerjanya, rabu, (22/2)

BACA JUGA :  Tak Sesuai Izin Usaha, Nahwa Umar Datangi Salah Satu Industri Furniture di Kota Kendari

Sementara itu Kepala Satuan (Kasat) Polisi Pamong Praja (PolPP) Kota Kendaru, Haryanto Sada mengatakan, pihaknya mengaku kecolongan terkait pengerusakan tersebut setelah sebelumnya telah dilakukannya pengamanan terhadap aset-aset milik pemerintah atas status siaga, terlebih lagi jumlah tenaga yang kita memang sangat terbatas.

“Kami telah menugaskan penjagaan ditiap-tiap kantor milik pemerintah kota terutama kantor-kantor kelurahan tapi dilakukan hanya malam pada hari, karena kami rasa pada siang hari banyak kegiatan, jadi tidak berpikir akan terjadi hal seperti itu, apalagi sudah ada pihak dari polisian yang melakukan pengamanan di KPUD Sultra” ungkapnya kepada wartawan radarsultra.co.id.

Menurut Haryanto, unjuk rasa seharusnya bersifat damai dan tidak merusak, terlebih lagi unjuk rasa tersebut bertujuan ke KPU bukanlah kantor kelurahan, jadi pengerusakan tersebut sangat disayangkan.

BACA JUGA :  Pemkot Kendari Selenggarakan Musrenbang RKPD

“Kalau seperti itu kejadiannya berarti kami memang kecolongan, izin yang mereka kantongi tujuan melakukan aksi unjukrasa ke KPU untuk melakukan aksi damai bukan tujuannya untuk merusak aset milik pemerintah, seharusnya pihak yang melakukan aksi demo tersebut tetap menjaga semua aset milik pemerintah” tambahnya.

Pihak PolPP Kendari berharap, agar semua masyarakat untuk ikut bekerjasama dalam menjaga aset daerah karena aset tersebut merupakan aset milik masyarakat juga utama masyarakat disekitar, aset tersebut harusnya bisa tetap terjaga dengan baik. (C)