Kendari, Radarsultra.co.id – Tim kampanye pasangan Zayat Kaimoeddin-Suri Syahriah memprotes penetapan jadwal kampanye akbar yang dikeluarkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), karena waktunya bersamaan dengan salah satu pasangan calon lain.
“Berdasarkan jadwal yang diberikan KPU Kendari, jadwal kampanye akbar kami adalah 11 Februari, dan bersamaan pada hari yang sama juga diberikan waktu kampanye akbar pasangan nomor urut dua Adriatma Dwi Putra-Sulkarnain,” kata Ketua tim pemenangan Zayat-Suri, Muhammad Endang, di Kendari, Rabu.
Menurut Endang, seharusnya yang lebih berhak untuk menggunakan 11 Februari sebagai kampanye akbar adalah Zayat-Suri berdasarkan nomor urut pencalonan.
“Harusnya kami sebagai nomor urut tiga yang menggunakan waktu terakhir kampanye akbar tersebut, sedangkan pasangan urut satu dan urut dua dilakukan sebelum 11 Februari,” katanya.
Muhammad Endang mengaku, pihaknya baru saja menggelar rapat bersama dengan Komisi Pemilihan Umum Kendari, Polres Kendari, Dandim 1413 Kendari dan paslon lain tentang jadwal kampanye akbar.
“Namun, rapat pembahasan kampanye itu `deadlock` dan tidak ada keputusan. Sebab, pasangan calon nomor urut dua yakni Adriatma-Sulkarnain tetap berkeras memilih 11 Februari 2017 untuk menggelar kampanye akbar. Harusnya kami yang berhak menggelar kampanye di hari terakhir itu,” ujarnya.
Menurut Endang, dalam rapat bersama tersebut ada beberapa opsi yang ditawarkan, misalnya dari KPU Sultra menyarankan agar pada 11 Februari 2017, tidak ada paslon yang menggelar kampanye akbar, pihak Dandim dan Polres berharap tidak ada kampanye akbar dua pasangan dalam satu hari.
“Kondisi ini manjadikan kami akan mempertimbangkan untuk menggelar kampanye akbar atau tidak demi menjaga keamaman jika KPU tetap memberikan jadwal kampanye bertabrakan dengan tim Adriatma Dwi Putra-Sulkarnain,” katanya.
Pilkada Kendari akan diikuti tiga pasangan calon yakni urut satu pasangan Abdul Rasak-Andi Haris Surahman, pasangan urut dua adalah Adriatma Dwi Putra-Sulkarnain dan urut tiga adalah pasangan Zayat Kaimoeddin-Suri Syahriah.(ANT)