Kolaka Utara, Radarsultra.co.id – Pasangan calon (Paslon) nomor urut 1, Nur Rahman Umar- H. Abbas (Annur) telah menyaluran hak suaranya di TPS 6 Kelurahaan Lasusua, Kolaka Utara, Rabu (15/2).
Dari pantauan Radar sultra di TPS 6 Kelurahan Lasusua, tempat Nur Rahman mencoblos terlihat didampingi sang istri.
“Hari ini saya menyalurkan hak suara saya di TPS 6, bersama istri dan keluarga. Dan saya optimis akan menang dengan persentase kurang 52 persen suara,” kata Nur optimis.
Sekitar pukul 11.00 Wita terlihat pasangan nomor urut 1 langsung meninggalkan tempat untuk menyambangi beberapa TPS terdekat melakukan pemantauan prosesi pemilihan.(C)