Kendari, Radarsultra.co – Pemerintah Kota Kendari kembali menyalurkan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) untuk masyarakat, kali ini menyasar warga Kecamatan Mandonga. Penyaluran dilakukan pada Kamis, (17/7/2025), di Aula Kantor Lurah Korumba, sebagai bagian dari upaya menjaga ketahanan pangan di tengah fluktuasi harga bahan pokok.
Wali Kota Kendari, dr. Hj. Siska Karina Imran, SKM, hadir langsung dalam kegiatan ini dan mengajak masyarakat, khususnya para ibu rumah tangga, untuk memanfaatkan pekarangan rumah dengan menanam tanaman pangan seperti cabai, tomat, dan sayuran lainnya. Menurutnya, konsep urban farming bisa dilakukan meskipun tanpa lahan luas, cukup dengan pot, polybag, atau media tanah di halaman rumah.
“Yang penting dimulai. Harga cabai dan tomat sekarang tidak murah. Kalau bisa ditanam sendiri, bisa sangat membantu,” ucapnya dalam sambutan.
Wali Kota juga mendorong warga untuk menjadikan aktivitas menanam sebagai kebiasaan baru yang tidak hanya memenuhi kebutuhan dapur, tapi juga membuka peluang ekonomi keluarga. Ia memberi contoh langsung dengan menyebut dirinya juga menanam sayuran di rumah.
“Kalau panennya banyak bisa dijual. Cabai pasti laku. Siapa sih yang tidak makan lombok di Kendari?” ujarnya disambut tawa warga.
Ia menekankan pentingnya swadaya keluarga dalam menjaga ketahanan pangan di tingkat rumah tangga. Selain itu, pemerintah akan tetap hadir memberikan dukungan, khususnya ketika harga bahan pokok melambung tinggi. Ia meminta masyarakat tidak ragu menyampaikan kendala kepada aparat pemerintahan setempat.
“Kalau ada masalah, lapor saja ke lurah atau camat. Kalau tidak ditindaklanjuti, kami akan evaluasi,” tegasnya.
Dalam kesempatan tersebut, penyaluran bantuan dilakukan secara simbolis kepada beberapa perwakilan warga. Kecamatan Mandonga sendiri menerima alokasi sebanyak 1.730 paket bantuan yang akan didistribusikan ke enam kelurahan di wilayah tersebut.






